Sangatta – Dalam upaya meningkatkan kemampuan dan kompetensi tenaga kerja lokal, Kabupaten Kutai Timur terus memperkuat kerja sama dalam program pelatihan.
Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Kutai Timur, Piter Buyang, menekankan pentingnya kerja sama dengan lembaga-lembaga terkait untuk memenuhi kebutuhan industri dan perusahaan yang semakin meningkat.
Piter Buyang menjelaskan, “Kuantitas jumlah peserta maupun waktu sehingga sangat perlu bekerja sama dengan elemen KLPK. Elemen KLPK ini supaya ada pemenuhan standar yang perlu diakreditasi. Apa saja syaratnya, jadi ada asesor yang datang, tapi hari ini baru sosialisasi ketua komite lembaga pelatihan kerja Provinsi Kaltim dan didampingi asesor, itu yang sementara berjalan.”
Pemerintah Kabupaten Kutai Timur berkomitmen untuk memenuhi target penyerapan 50,000 tenaga kerja selama periode tertentu. Kerja sama dengan lembaga pelatihan kerja (LPK) menjadi salah satu strategi utama untuk mencapai target tersebut.
Piter Buyang menjelaskan, “Jadi, bagaimana supaya tenaga kerja daerah yang lokal itu bisa bersaing dengan tenaga kerja luar, karena perusahaan harus ada standar dan kualifikasi yang mereka inginkan. Kalau non-skill, kita sudah ada BKK bursa kerja khusus yang ada di SMK-SMK seluruh Kutim, perusahaan yang mau merekrut jadi lebih mudah memfilter sesuai kebutuhan.”
Pelatihan tenaga kerja menjadi fokus utama, dan sertifikasi oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) merupakan langkah penting dalam meningkatkan kemampuan tenaga kerja lokal. Ini akan memungkinkan mereka untuk bersaing di berbagai sektor industri.
Piter Buyang menekankan, “Jadi, upaya kita, tenaga kerja kita bisa bersaing secara kemampuan dan keahlian. BLKI tahun ini sudah terlatih sekitar data belum saya pegang, belum semua tuntas, semua masih jalan peserta dan pelatihannya, tetapi yang bisa kita konfirmasi yaitu kerja sama dengan LPK binaan kita.”
Kerja sama antara pemerintah dan lembaga-lembaga pelatihan kerja adalah langkah penting dalam mempersiapkan tenaga kerja lokal untuk memasuki pasar kerja yang semakin kompetitif dan berkualitas.
Hal ini akan memberikan manfaat jangka panjang bagi pertumbuhan ekonomi Kabupaten Kutai Timur.ADV