
Jelang Hari Raya Idul Adha
KUKAR – Menjelang hari raya besar umat Islam, yaitu Iduladha, yang identik dengan penyembelihan hewan kurban seperti sapi dan kambing, Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kutai Kartanegara (Kukar) melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap hewan-hewan kurban tersebut.
Diketahui, pemeriksaan kesehatan untuk hewan Kurban tersebut dilakukan oleh Distanak Kukar di sekitaran Kecamatan Tenggarong, yang tersebar di lima titik lokasi. Dan berdasarkan data yang dihimpun dari Distanak Kukar, ketersediaan hewan kurban yang belum dipotong di seluruh wilayah Kukar tercatat sebagai berikut: sapi sebanyak 4.420 ekor, kambing 963 ekor, dan kerbau 20 ekor.
Saat di lokasi, melalui Kepala Bidang (Kabid) Peternakan dan Kesehatan Hewan Distanak Kukar, Gazali Rahman, mengatakan bahwa pemeriksaan hewan kurban dilakukan khususnya di wilayah Tenggarong.
“Pemeriksaan hewan kurban yang ada di Kukar, khususnya di Tenggarong saja. Ada lima titik, yakni di Tenggarong Seberang, Bukit Biru, Jalan Ahmad Dahlan, Jalan Pesut, dan di RPH Mangkurawang,” ujar Gazali, pada Selasa (03/06/2025).
Ia menjelaskan, kegiatan ini rutin dilakukan dalam rangka pengecekan dan pemeriksaan hewan kurban, baik sapi maupun kambing.
“Pemeriksaan ini untuk mengantisipasi maraknya penyakit PMK dan saat ini yang terbaru adalah LSD,” jelasnya.
Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan gejala yang menunjukkan adanya penyakit tersebut. Oleh karena itu, hewan yang dinyatakan sehat akan diberi tanda atau peneng sebagai bukti bahwa hewan tersebut sehat dan layak untuk dijadikan kurban, serta aman untuk dikonsumsi.
“Jadi kami himbau kepada masyarakat Kukar, belilah hewan yang sudah diperiksa oleh petugas peternakan. Jangan takut dan jangan bimbang, karena teman-teman di kecamatan juga melakukan hal yang sama,” katanya.
Terakhir, dirinya menyebutkan, sebagai contoh,
di Kecamatan Samboja terdapat Puskeswan yang membawahi Kecamatan Muara Jawa dan Sangasanga. Mereka juga melaksanakan kegiatan pemeriksaan hewan untuk memastikan hewan kurban dalam kondisi sehat dan layak dikonsumsi. (ADV/DiskominfoKukar)